Safari Taraweh Pemerintah Kalurahan Ngawis di Majid Solihin Branjang

ROHMAD WIDODO 08 April 2023 22:58:45 WIB

Pemerintah Kalurahan Ngawis pada hari Sabtu, 8 April 2023 telah melaksanakan Safari Tarawih  putaran ke 4  yang sebelumya di Masjid Al Mubarokah Padukuhan Munggur pada kesempatan malam ini  bertempat di Masjid Solihin, Padukuhan Branjang Pada Safari Tarawih kali ini juga dihadiri oleh Lurah Kalurahan Ngawis beserta jajaran Pamong Kalurahan dan Anggota Bamuskal. Dalam Safari Tarawih malam ini, para jamaah dipimpin imam oleh Ustadz Muhammad Arfan, dan shalat terlaksana dengan khusuk dengan jumlah rokaat 4 Taraweh dua kali dan ditutup sholat witir 3 rokaat.

Pada Safari Tarawih malam ini, Kultum diisi oleh Ustadz H. Ngadiyono denga isi Kultum 3 amalan yang tidak akan putus meskipun sudah meninggal dunia yaitu Amal Jariyah, Ilmu yang bermanfaat dan Doa anak soleh.

Masjid Solihin merupakan masjid tertua di Kabupaten Gunungkidul. Banyak sejarah yang ditinggalkan oleh para ulama seperti surat kekancingan dari Kraton Ngayogakarto dan kitab Arab gundul jawa yang sampai saat ini masih tersimpan dengan baik oleh ahli waris Kyai Irsyad II. Ada yang beda di Masjid Solihin bahwa setiap malam diadakan tadarus namun untuk Orang tua, muda mudi yang belum lancar didalam membaca Alquran maka tadarus yang dibaca adalah Iqro. Dan pada 10 malam terakhir nanti akan disediakan Doorprize untuk jamaah Solat Isya dan Taraweh.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung